Minggu, 16 Agustus 2015

lubabul hadits bab ke - 19 keutamaan doa



1.      Nabi Muhammad SAW bersabda: "Doa itu intisari (otak) ibadah" HR. Tirmidzi dari anas, hadits shahih.
2.      Nabi Muhammad SAW bersabda: Sesungguhnya Allah SWT mencintai orang-orang yang sungguh-sungguh dalam berdoa. Demikian makna hadits yang diriwayatkan oleh Hakim dan Ibnu Adiy serta Baihaqi dari Aisyah ra.
3.      Nabi Muhammad SAW bersabda: Tidak ada sesuatu yang lebih mulia di sisi Allah SWT daripada Doa. Demikian makna hadits yang diriwayatkan oleh Ahmad, Bukhari, Tirmidzi, Nasai dari Abu Hurairah.
4.      Nabi Muhammad SAW bersabda: Dalam sebuah hadits Qudsi dijelaskan, "Hai hamba-KU, aku mengikuti persangkaanmu dan AKU bersamamu ketika kamu berdoa kepada-KU"
5.      Nabi Muhammad SAW bersabda: Barangsiapa tidak berdoa kepada allah maka Allah marah kepadanya
6.      Nabi Muhammad SAW bersabda: Meningggalkan doa adalah maksiat (dosa)
7.      Nabi Muhammad SAW bersabda: Doa itu senjatanya orang mukmin, tiangnya agama dan cahaya langit dan bumi. Demikian makna hadits yang diriwayatkan oleh Abu Ya`la dan Hakim dari Ali.
8.      Nabi Muhammad SAW bersabda: Doa orang teraniyaya itu mustajab, jika dia durhaka maka kedurhakaannya menjadi tanggungannya sendiri. Demikian makna hadits yang diriwayatkan oleh Thayalisi, Abu Dawud dan Ahmad dari Abu Hurairah.
9.      Nabi Muhammad SAW bersabda: "Takutlah kepada doanya orang yang teraniyaya, karena doanya diangkat diatas awan. Allah SWT berfirman "Demi keagungan dan kebesaran-KU, Aku pasti menolongmu, meskipun setelah waktu lama". HR. Thabrani dan Dhiya` dari Khuzaimah bin Tsabit ra. 
10. Nabi Muhammad SAW bersabda: "Takutlah kepada doanya orang teraniyaya, meskipun dia seorang kafir, karena diantaranya tidak ada penghalang. HR. Ahmad dan Dhiya` Al Maqdisi dari Anas bin Malik. 

1 komentar: